Sejumlah Titik Ruas Jalan di Sarang Ambles, Pengendara Terancam Keselamatannya
Rembang. Cybernusantarapost.com – Sejumlah titik di ruas jalan provinsi wilayah Sarang, tepatnya di depan Pondok Pesantren Sarang dan area sekitar Jembatan Karang Mangu–Temperak, mengalami amblas dan bergelombang. Kondisi ini dikhawatirkan membahayakan pengendara yang melintas, terlebih hingga saat ini belum ada penanganan dari Balai Besar Pelaksanaan Jalan Provinsi maupun instansi terkait.
Peristiwa kerusakan jalan tersebut terpantau pada Minggu (30/11/2025). Panjang kerusakan diperkirakan mencapai ratusan meter, terutama di sisi barat jembatan Karang Mangu dan jalur Pantura Sarang. Selain bergelombang, beberapa titik juga ditemukan lubang jalan meski tidak terlalu dalam, namun tetap berpotensi memicu kecelakaan.
Berdasarkan pantauan Cyber nusantara, gelombang jalan tampak jelas di sejumlah lokasi, mulai dari depan Pondok Pesantren Sarang, jalur Pantura Gondan, hingga titik sebelah barat Gondan. Kondisi tersebut memaksa pengendara menurunkan kecepatan dan meningkatkan kewaspadaan.
Salah satu warga yang hampir setiap hari membantu pengendara yang mengalami kecelakaan mengungkapkan keluhannya.
“Di sini tuh jalan bergelombangnya parah banget sampai kayak melintas di atas ombak daratan, kayak naik kapal di laut padahal naik motor,” ujarnya saat ditemui di lokasi.
Perangkat desa setempat membenarkan bahwa kondisi tersebut kerap menyebabkan sepeda motor hilang kendali.
“Jalan bergelombang ini sering membuat pengendara, terutama sepeda motor, kehilangan keseimbangan, apalagi kalau sedang melaju kencang,” ungkapnya.
Warga berharap pemerintah provinsi segera melakukan perbaikan sebelum jumlah kecelakaan bertambah. Hingga berita ini diterbitkan, belum ada tanda-tanda perbaikan ataupun pemasangan rambu peringatan dari pihak terkait.(Tim Redaksi)

